Skip to main content
All Posts By

admin

Partner In Culture Transformation

Internalisasi Core Values BUMN AKHLAK di Cluster Industri Pertahanan (INHAN)

By News No Comments

JAKARTA – Senin (3/8/2020), diadakan event Internalisasi Core Values BUMN AKHLAK. Di lingkungan BUMN Cluster Industri Pertahanan (INHAN). Via Zoom Meeting dan Channel Youtube Pindad Corporate University.

Di awali dengan sambutan dari Ketua Tim Percepatan Pengembangan Industri Pertahanan.

“Setiap perusahaan pasti memiliki budaya yang berbeda-beda. Namun sesuai arahan Kementrian BUMN per 1 Juli 2020, setiap BUMN wajib menerapkan Core Values BUMN menjadi corporate culture. Tanpa mengurangi bahkan menambahkan Core Values AKHLAK. Core Values tersebut kita jadikan perekat dan identitas budaya kerja yang mendukung peningkatan kinerja secara berkelanjutan,” papar Zakky Gamal, Len Industri.

Sejatinya, Budi Gunadi Sadikin (Wakil Menteri I Kementerian BUMN) diperkenankan hadir sebagai Keynote Speaker. Namun beliau sedang berhalangan.

Acara ini pun diikuti oleh: Jajaran Dewan Komisaris, Jajaran Dewan Direksi, Pejabat BOD 1 dan BOD 2 (PT Dahana, PT Dirgantara Indonesia, PT Len Industri, PT PAL Indonesia dan PT Pindad). Kemudian dua narasumber lainnya yaitu Ary Ginanjar Agustian (CEO ACT Consulting & ESQ Group) dan Alex Denni (Deputi Bidang SDM, Teknologi & Informasi Kementerian BUMN).

Alex Denni menjelaskan garis besar dari transformasi, salah satunya dalam hal SDM. Yang sudah digaungkan sebelumnya oleh Presiden RI Jokowi. Mengenai pengembangan SDM sebagai salah satu prioritas yang penting. Untuk menghindari ketertinggalan dengan negara lainnya.

“Hal ini bersangkutan dengan prioritas yang digalangkan oleh BUMN, yaitu ada 5 point,” tutur Alex.

1. Melakukan Business Model Innovation

2. Membangun Technology Leadership

3. Energize Investment

4. Unleash Talent

5. Economic and Social Value for Indonesia

“Transformasi era VUCA begitu dahsyat yaitu Volatility, Uncertainty, Complexity, Ambiguity dan Covid-19. Bahkan tahun 2043 itu sumber daya alam kita yang terkaya seperti air, energi di Indonesia akan jadi pusat perhatian dari negara lainnya. Sehingga Industri Pertahanan ini menjadi kunci atau peran yang utama. Namun, jenis senjata atau kunci seperti apakah itu?” tanya Ary di hadapan 580 peserta.

Ada dua kuncinya yaitu pertahankan Core Values dan Core Purpose. Itulah kunci dasar ketika kita menghadapi persaingan bisnis atau berkompetisi.

Training Transformational Leadership untuk Para Direktur BUMN

By News No Comments

JAKARTA – Semakin tinggi kedudukan seseorang, semakin tinggi pula tanggung jawab mereka. Menjadi pemimpin, artinya Anda punya tanggung jawab untuk mengendalikan, mengontrol, menjadi problem solver handal di masa krisis sekalipun. Bahkan menjadi citra organisasi yang Anda pimpin saat ini.

Bagaimana seorang pemimpin mampu melakukan itu semua dengan baik? Anda dituntut untuk cakap secara intelektual, emosional dan tentu saja spiritual.

Ketiga komponen ini, bila bisa dioptimalkan dengan baik, akan menjadikan Anda pemimpin yang didambakan. Anda tak hanya bisa menggiring organisasi untuk menjadi yang terdepan. Tapi juga menjadikan mereka yang Anda pimpin, merasa puas dengan apa yang mereka lakukan.

Terbukti lebih interaktif, inovatif, berenergi, dan bahkan punya modul yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Mengingat pentingnya ilmu kepemimpinan. Ary Ginanjar Agustian serta ESQ Group berikan ESQ Training Transformational Leadership. Kepada 10 Direktur Human Capital BUMN secara gratis selama dua hari (27-28/7/2020) via daring.

Para Direktur tersebut di antaranya berasal dari PKT, Pelindo IV, Bulog, PTPN V, BRI, HK, Garuda Indonesia, Jasa Rahardja, BSM, Ratu Minyak Bandung, Bio Farma, Antam, Bukit Asam, dan lainnya.

Mereka semua ikutserta mendengarkan apa yang dipaparkan oleh Coach Arief, Coach Uwie, dan tentunya Master Coach Ary Ginanjar Agustian.

“Tahukah kamu bahwa 55% milennials tidak betah kerja lama-lama dan bosenan. Betul? Nah, Hari ini saya mengajar di dalam Training Transformational Leadership. Bagaimana cara seorang Leader mampu menghandle dan menumbuhkembangkan milennials supaya betah, happy dan berkembang menjadi seorang TALENT di Generasi Indonesia Emas 2045,” tutur CEO ESQ Group.

Gambar tersebut menjelaskan, bahwa ada 3 cara bagaimana teknik memimpin dan membangun milennial di era zaman now. Para Direksi, GM dan Manager harus punya ilmu ini:


1. Authentic Leadership: Pemimpin membangun hubungan yang baik dan terbuka dengan tulus


2. Workplace Equity: Pegawai mendapatkan kesempatan yang sama untuk maju berkembang


3. Meaningful Work: Pegawai memahami kontribusi mereka terhadap masyarakat luas

Telkom Group Raih 2 Penghargaan dari MURI, Ary Ginanjar Agustian Ucapkan Ini!

By News No Comments

JAKARTA – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk pecahkan Rekor Dunia MURI. Meraih 2 piagam penghargaan sekaligus.

Pertama atas Rekor “Sosialisasi Nilai-Nilai Utama Perusahaan secara Daring kepada Karyawan Terbanyak”. Kedua atas Rekor “Deklarasi Komitmen Nilai-Nilai Utama Perusahaan (Core Values AKHLAK) secara Virtual oleh Karyawan Terbanyak”.

Dengan Nomor Piagam [No. 9554/R.MURI/VII/2020]. Karyawan yang terlibat sebanyak 21.995 orang.

ACT Consulting & ESQ Ikutserta andil dalam Webinar Pembekalan dan Launching AKHLAK sebagai Core Values Telkom pada (23/7/2020).

Dihadiri oleh para pimpinan seperti Deputi Bidang SDM Teknologi & Informasi Kementerian BUMN, Alex Denni. Direktur Utama Telkom Group, Ririek Adriansyah. Jajaran Direksi dari Telkom Group. Serta Ary Ginanjar Agustian, CEO ACT Consulting & ESQ Group.

Bagi saya pribadi ini sejalan dengan cita-cita Indonesia Emas yang telah kita gaungkan selama dua dekade ini. Alhamdulillah, selamat Telkom, selamat BUMN. Semoga Allah ridhoi Aamiiin,” ucap Ary.

Kita semua, khususnya Ary Ginanjar Agustian berharap semoga ini menjadi komitmen luhur untuk menjaga nilai AKHLAK.

Webinar PT. Darya Varia Laboratoria, ACT Consulting Bantu Para Head Kendalikan Situasi Pada Timnya

By News No Comments
Kiri ke kanan: Ari Eightanto (Head of Field Force Development), Deddy Septiadi (Marketing Head of Critical and Wound Care), Solikhin (Head of Operation), Ary Ginanjar Agustian (CEO ESQ Group), Bob Barrera (PHG Director), Sinaga (Head of Operation)

JAKARTA – CEO ACT Consulting, Ary Ginanjar Agustian hadir dalam Webinar PT. Darya Varia Laboratoria (DVL). Membawakan tema tentang ‘Leading The New Normal’. Ia mengisi materi, tanya jawab dan talkshow bersama dengan Distric Manager dan Sales Director.

Jajaran para Direksi seperti Marlia Hayati, President Director. Joey Romana, Vice President Director. Bob Barrera selaku PHG Director ikutserta join.

Darya Varia adalah perusahaan yang bergerak di bidang farmasi. Dimana di dalamnya terdapat beberapa divisi sesuai dengan obat yang di produksi.

Untuk divisi produksi obat berdasarkan resep yang mana kerjasamanya lebih banyak pada praktik dokter, RS dan apotik.

Semenjak Pandemic terjadi penurunan yang sangat drastis terhadap market. Karena seperti yang diketahui, banyak Dokter yang tidak praktik dan penundaan tiap orang untuk berobat.

Maka dari itu, harapan dilaksanakannya Webinar ini ialah agar para head dapat mengendalikan situasi kepada timnya.

Terus semangat untuk mencapai target dengan inovasi-inovasi baru yang dapat dilakukan. Memberi semangat dan emosi positif terhadap tim agar terus bersyukur dengan situasi apapun yang sedang terjadi pada divisi.

Dalam materi webinar tersebut juga di minta selain terkait rasa syukur dan motivasi. Senantiasa untuk tetap maju dalam kondisi covid juga diselipkan tentang leadership.

Sekaligus mengajak para leader untuk ikut join dalam Digiworld Coaching Transformasional Leadership. Itu salah satu solusi yang ditawarkan Ary.

Ilmu coaching itu sendiri adalah sebuah metode percakapan yang terstruktur dan mendalam. Sehingga dapat mengeluarkan potensi terbaik manusia dari dalam. Sebuah kemampuan yang dapat dipelajari oleh para pemimpin dalam organisasi.

Outcomenya adalah nanti para leader akan memberikan arahan tanpa harus marah-marah, menasehati, berikan telunjuk dengan mata melotot dan nada tinggi kepada timnya.

Gerakan tubuh Anda dan selalu berkata baik. Juga fokus kepada kebaikan. Anda akan mencapai apa yang diinginkan. Saya tidak ingin hanya menjadi motivator. Saya ingin Anda lakukan hal itu. Sukses selalu, you are the best, you are the great. Salam sayang untuk anak-anak dan keluarga Anda. Tunjukan bahwa Anda akan memberikan manfaat sebanyak-banyaknya. I love you,” kata Ary Ginanjar pada Head Sales, Sales Operation Manager, Supervisor, Direksi dan ratusan peserta Darya Varia.

Launching Core Values AKHLAK Telkom Group bersama Ary Ginanjar Agustian, CEO ACT Consulting

By News No Comments

JAKARTA – Untuk mendukung kinerja secara berkelanjutan dan bisa wujudkan purpose perusahaan. Telkom Group senantiasa menanamkan nilai-nilai leluhur perusahaan.

Maka, tanggal 23 Juli 2020 dilaksanakan acara dengan tujuan Pembekalan dan Launching AKHLAK sebagai Core Values Telkom. Dihadiri oleh para pimpinan, Direksi Telkom Group beserta ratusan karyawan (via online).

Deputi Bidang SDM Teknologi & Informasi Kementerian BUMN, Alex Denni ikutserta hadir. Mengatakan bahwa jalani hidup di era transisi ini bukanlah hal yang mudah. Terlebih banyaknya problem yang belum terselesaikan. Mengajak kita semua untuk sigap ambil keputusan dan solusi.

Alex Denni dan Dir. SDM Telkom melakukan Embedding Mechanism. Mengintegrasikan AKHLAK ke dalam Architecture Human Capital-nya.

Apa riset orang bergabung dengan BUMN dan apa yang ditawarkan oleh BUMN. Sebaliknya, apa ekspektasi BUMN kepada orang yang direkrut? Dan apa yang dijanjikan oleh orang yang direkrut kepada BUMN. Itu adalah titik temu dari Employer branding,” papar Alex.

Organisasi membutuhkan 3 hal, yaitu:

1. Goal
Tujuan yang ingin dicapai. Oleh karena itu, karyawan harus delivered performance untuk mendukung goal itu.

2. Development Strategy
Karyawan diharapkan membangun capacity delivered strategy.

3. Culture yang kuat
Dengan menyelaraskan behavior dengan culture-nya.

Jadi kalau karyawan melakukan performance dengan baik. Men-development capacity-nya secara terus menerus dan menyelaraskan behavior-nya dengan culture. Dan tentu harus di delivered dengan teknologi. Maka dia akan mendapatkan kesempatan belajar lebih banyak, jadi talent yang berbeda, dapat reward,” tambahnya.

Tak hanya paparan dari Alex Denni. CEO ESQ Group pun menyuarakan isi pikiran dan hatinya. Tentang cara menanamkan Core Values agar dapat tumbuh dengan baik.

Hanya dengan 1 slide. Untuk memahami kita semua dimana letak AKHLAK. Serta memudahkan kita agar mengerti isi pikiran pak Menteri BUMN,” jelas Ary Ginanjar Agustian.

Dalam gambar sebelah kiri, tertera Business Transformation terdiri dari: Economic and social value for Indonesia, Business model innovation, Technology leadership, Energize investment, and unleash talent.

Sedangkan Culture Transformation yaitu Core Values AKHLAK berada di sebelah kanan gambar. Yang merupakan strategi dari Erick Tohir. Dengan eksekusi target di tahun 2045 senilai 600 – 700 Triliun.

Yang diinginkan Kementerian BUMN khususnya di Telkom Group. Harus memiliki landasan Core Values AKHLAK yang sama. Rencana jangka panjang perusahaan kita tuh wajib menanamkan Core Values di perusahaan dan diri sendiri,” ucap Direktur Utama Telkom Group.

Dalam Prosesi Launching dan pembacaan Ikrar Core Values AKHLAK. Ririek Adriansyah, secara simbolik menyatakan bahwa AKHLAK ini menjadi Core Values di Telkom. Yang harus diterapkan di Telkom Group.

Sosialisasi & Internalisasi Core Values AKHLAK Pelindo IV bersama ACT Consulting

By News No Comments

JAKARTA – Ketika badai melanda, tidak ada kepastian (uncertainty), semua serba kompleks (complexity), tidak ada kejelasan (ambiguity). Contohnya saat ini dilanda Covid-19. Apa yang harus dimiliki kita semua, khususnya PT Pelindo IV untuk menghadapi goncangan ke depan?

“Supaya kita bisa mencapai target di tahun 2045, mencari para talent yang handal. Kuncinya hanya dua, berdasarkan hasil riset yaitu core values dan core purposenya,” kata CEO ACT Consulting & ESQ Group, Ary Ginanjar Agustian saat Webinar Sosialisasi & Internalisasi Core Values AKHLAK – Great AKHLAK for Great Pelindo IV pada (21/7/2020).

Banyak dari kita menuliskan values atau AKHLAK itu hanya pada dimensi yang 5% atau di atas yaitu karakter. Padahal AKHLAK adanya pada dimensi yang terdalam yaitu 95%. Terletak di belief systems.

Inilah Tips of Iceberg yang sudah di riset oleh Dr. Albert Bandura.

Teknik penanamannya tentu berbeda. Tidak bisa disampaikan saat kondisi manusia di gelombang Beta (12-30 Hz) artinya saat merasa waspada, keadaan sadar.

Tapi ada dimesi lain ketika gelombang otaknya terbuka baru kita mampu menemukan nilai-nilai terdalam. Misalnya saat kita berada di gelombang Alfa. Ketika otak dalam kondisi diam namun tetap siaga.

“Untuk generasi baru itu yang diharapkan pak Menteri adalah sampai ke level belief systems. Target kita harus mampu menemukan AKHLAK dari diri karyawan sendiri. Kalau itu berhasil ditemukan maka dia akan selaras dengan AKHLAK ini. Bukan hanya secara intelektual saja. Tapi emosional dan spiritual,” tutur Ary Ginanjar Agustian.

Acara ini dihadiri oleh Ary Ginanjar Agustian sebagai Founder ACT Consulting & ESQ. Komisaris Utama, Fachry Ali. Direktur Utama, Prasetyadi. Dan juga oleh beberapa jajaran direksi lainnya serta seluruh karyawan Pelindo IV sejumlah 1500-an.

Dengan harapan, mereka mampu:

1. Menginternalisasi budaya perusahaan berjalan secara konsisten sehingga mampu mendorong peningkatan produktivitas, kreativitas dan inovasi.

2. Meningkatkan kesadaran dan penerapan kecerdasan emosional, intelektual dan spiritual. Sehingga standar perilaku AKHLAK dapat menjadi budaya seluruh insan PT Pelindo IV.

3. Memperkuat pemahaman jajaran BOD dan para leader mengenai hubungan antara kepemimpinan dengan budaya organisasi.

4. Mendrive para leader sebagai change leader dan para change agent sebagai pilar utama internalisasi budaya. Dan menciptakan budaya organisasi yang dibutuhkan dalam mengeksekusi strategi bisnis.

5. Menciptakan value creation yang terarah, terpadu dan terukur.

Workshop Culture Roadmap Antam Bersama ACT Consulting

By employee engement survey, News No Comments

JAKARTA – Workshop ini diselenggarakan oleh PT ANTAM Tbk bersama ACT Consulting. Via Zoom Enterprise. Ada Rinaldi Agusyana sebagai Fasilitator. Pembukaan oleh Luki Setiawan, Direktur SDM. Dan dipandu langsung oleh Tiko sang Trainer ACT Consulting & ESQ, Lisensi dari Ary Ginanjar Agustian.

Kemudian diikuti oleh VP Organization & Effectiveness Development (OED), Tim OD, Kantor Pusat ANTAM, dan lainnya.

Bertujuan agar ANTAM mempunyai pedoman budaya yang akan dijalankan. Karena dengan keberhasilan membangun budaya atau culture organisasi akan menopang organisasi mencapai tujuannya.

Event ini objectivenya untuk menghasilkan “Roadmap Budaya 2020-2024 (5 Tahun)” dan menyusun Quick Win selama 3 bulan.

“Most pleasure Bu Tyas, kami mengapresiasi metode virtual learning ACT yang agile dan going extra miles. Sudah seperti membuat Film ya Bu Tyas. Peran Producer, Sutradara, Editorial, Kameramen, Tokoh Utama dan lain-lain,” papar salah satu pimpinan ANTAM kepada Yuni Ariningtyas P, Program Director of Culture Transformation ACT Consulting.

 Ia membayangkan kelak bisa muncul kompetitor-kompetitor dalam dunia pertelevisian masa kini.

CEO ACT Consulting Sharing Ilmu Transformational Leadership with AKHLAK pada PT Perusahaan Gas Negara (PGN)

By News No Comments

JAKARTA – PT PGN (Perusahaan Gas Negara) menjadi subholding gas yang membawahi perusahaan-perusahaan gas milik Negara. Termasuk salah satunya Pertagas.

Pada kesempatan kali ini PT PGN mengadakan Event Leader Talk. Dilaksanakan secara online pada (21/7/2020).

Para pimpinan yang hadir di antaranya, Asisten Deputi SDM Kementerian BUMN, Andus Winarno. Direktur SDM dan Umum PT PGN Tbk, Beni S. Hidayat. Para kepala satuan kerja, Direksi Anak Perusahaan (Afiliasi). Ratusan anggota atau staff lainnya. Serta Ary Ginanjar Agustian, CEO ACT Consulting & ESQ LC.

Dalam sesinya, Ary Ginanjar Agustian ikut serta berikan motivasi kepada sebuah perusahaan yang bergerak di bidang transmisi dan distribusi gas bumi ini. Yang fokus kepada transformasi organisasi, termasuk transformasi budaya melalui AKLHAK.

“Inilah kumpulan dan mekanisme leadership dengan 3 kecerdasan. Bukan hanya memimpin dengan otak, tetapi juga memimpin dengan emosi, dan hati,” tutur Ary Ginanjar Agustian.

Cara menjadi Great Leader, yaitu:

1. Perusahaan atau lembaga membangun sebuah visi dan misi yang jelas agar menghasilkan goals yang sama

2. Mampu mengendalikan dari dua sisi agar semuanya seimbang. Sisi yang pertama yaitu culture transformation (behaviors, values, beliefs). Sisi kedua yaitu business transformation (struktur, strategi dan sistem) 

Dan karakter pemimpin akan semakin terlihat ketika masa krisis. Kebijakannya, keputusannya, semua bisa dilihat selama masa-masa sulit seperti sekarang ini.

“Bagaimana jika karakter kalian tidak mumpuni? Selain citra diri yang buruk, semua unit yang kita pimpin takkan berjalan dengan baik. Jangankan masa krisis, di masa yang stabil pun belum tentu kalian bisa. Tapi, tenang saja. Skill kepemimpinan masih bisa dilatih,” bebernya.

Oleh karenanya, Motivator Indonesia itu berikan sebuah solusi. Dengan cara mengikuti training Transformational Leadership pada tanggal 27-28 Juli 2020. Agar menjadi seorang Leader yang hebat di segala masa.

Sosialisasi Core Values AKHLAK di Holding Asuransi & Penjaminan BUMN, ACT Consulting Motivasi PT BPUI

By News No Comments

JAKARTA – Beberapa tamu VIP seperti Ary Ginanjar Agustian, CEO ACT Consulting & ESQ Group. Anindita Eka Wibisono, Asisten Deputi Bidang Asuransi dan Jasa lainnya. Hadir dalam Webinar Sosialisasi Core Values AKHLAK pada (20/7/2020).

Dewan Komisaris dan Direksi Holding serta Anggota Asuransi dan penjaminan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pun ikut bergabung. Salah satunya yaitu Robertus Bilitea sebagai Direktur Utama PT BPUI (Bahana Pembinaan Usaha Indonesia). Serta Budi Rahardjo Slamet, Direktur Utama PT Jasa Raharja.

Dalam Webinar itu, Wakil Menteri BUMN II, Kartika Wirjoatmodjo memberikan arahan kepada Holding Perasuransian, Penjaminan, dan Sosialisasi Core Values AKHLAK. Karena rendahnya kepercayaan masyarakat saat ini kepada produk asuransi. Termasuk di PT BPUI.

Latar belakang pendirian dan penunjukan holding asuransi yang mendadak kepada BPUI di Q1 2020 ini  menjadi challange tersendiri saat ini. Karena BPUI sendiri adalah perusahaan yang baru menjadi BUMN di tahun 2010.

Memiliki aset paling sedikit di antara anak perusahaan (Jasindo, Askrindo, Jasa Raharja dan lainnya). Sehingga dirasakan ada resistensi dari anak-anak perusahaan terhadap holding.

Hal ini juga ditambah dengan kondisi bahwa setiap anak perusahaan harus melakukan report terhadap holding. Dan penentuan direksi serta besaran gaji direksi ditentukan oleh holding.

Oleh sebab itu Ary Ginanjar Agustian beserta tim ACT Consulting & ESQ berikan motivasi kepada PT BPUI.

Selain urgency-nya sosialisasi Core Values AKHLAK. Ada titipan satu pesan yang perlu disampaikan. Yaitu bagaimana menyatukan spirit, menghilangkan silo dan mengharmonikan antar perusahaan asuransi dalam lingkup holding BPUI. Membangkitkan Core Values AKHLAK para pimpinan dan karyawan.

9 Perusahaan Ternama Ikuti Training & Sertifikasi Corporate Culture Specialist

By News No Comments

JAKARTA – Beberapa perwakilan dari 9 perusahan ternama yang terdiri dari PT Taspen (persero), BP Batam, PT Asuransi BRI Life, PT Asabri (persero), PT Bhineka Life, PT. Haleyora Power, PT Telkom Indonesia, PT Pegadaian, dan PT Andesta Mandiri Indonesia Group.

Mengikuti Training Corporate Culture Specialist (CCS) selama 3 hari (15-17/7/2020) via daring dari ACT Consulting. Serta mendapatkan sertifikasi dari BNSP.

Training CCS dipandu langsung oleh CEO ACT Consulting & ESQ Group, Ary Ginanjar Agustian. Bersama Rinaldi Agusyana (Expert in Organization Culture Transformation) dan Tiko (Trainer).

“Bagaimana mempertahankan organisasi, instansi, atau perusahaan di tengah goncangan akibat pandemi? Sama seperti sebuah gedung kuncinya adalah fondasi. Lalu apa fondasi organisasi? Agar ia memiliki ketahanan, mampu berinovasi di tengah tekanan yang luar biasa,” tutur Ary Ginanjar.

Ia sudah mempraktekkannya, ESQ Group bisa survive dengan culture atau budaya. Yang memiliki agility atau ketahanan.

Budaya perusahaan atau corporate culture adalah kunci untuk membuat perusahaan mampu bertahan. Dan lakukan transformasi.

Ide strategi jelas sudah kita miliki. Tapi ketika eksekusi yang melaksanakannya tetap manusia. Founder ACT Consulting itu sharing 10 langkah yang teruji untuk membuat corporate culture.

Muhammad Iswandi sebagai vice president organisasi dan human capital management system di PT Haleyora Power menuangkan rasa antusiasme melalui video. Setelah ikuti training CCS.

“Alhamdulillah kami mendapatkan banyak sekali sharing dan yang paling penting adalah mendapatkan stategi untuk mengimplementasikan budaya di perusahaan. Bagaimana kami bisa mewujudkan transformasi budaya yang dicanangkan oleh direksi kami,” tuturnya.

Ia mengatakan ada satu momen luar biasa dari Ary Ginanjar Agustian yang memiliki komitmen sebagai leader ESQ & ACT Consulting.

“Dan ini menunjukkan bahwa kita tidak hanya belajar dari ESQ ini, tapi kita ditunjukkan komitmen tersebut oleh ESQ, terimakasih banyak,” tutupnya.

Lebih lengkap tentang Training dan Sertifikasi Corporate Culture Specialist dari ACT Consulting kunjungi halaman ini:

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?