Skip to main content

Mengenal 4 Fungsi Culture Monitoring System

By July 6, 2021Article

Corporate culture atau budaya organisasi adalah nilai yang dianut serta diwariskan dalam lingkungan kerja, perilaku, kode etik, tradisi, serta interaksi internal perusahaan.

Budaya organisasi perusahaan ini bisa menjadi alasan kuat dari para karyawan tetap bertahan ataupun memilih untuk resign dari perusahaan tersebut. 

Tak jarang terjadi sebagian perusahaan memiliki turn over tinggi, sementara sebagian yang lain nilai turn over karyawan cukup rendah. Oleh karenanya sangat penting untuk mengubah budaya perusahaan yang mampu memberi dampak cara berkomunikasi yang baik dan pada akhirnya membentuk citra positif bagi perusahaan. 

Untuk dapat menerapkan perubahan budaya organisasi agar dapat berhasil dengan baik dibutuhkan pengawasan. Nah, simak artikel ini tentang fungsi culture monitoring system bagi perusahaan selengkapnya.

Ini 4 Fungsi Culture Monitoring System

ACT Consulting telah menghadirkan sebuah sistem untuk mengawasi perubahan yang dilakukan pada budaya organisasi perusahaan agar mendapatkan hasil yang optimal. Sistem ini disebut dengan Culture Monitoring System

Apa yang dimaksud dengan Culture Monitoring System itu? Culture Monitoring System atau disingkat CMS merupakan sistem yang berfungsi untuk mengawasi penerapan agenda perubahan oleh Change Leader (pimpinan perubahan) dan Change Agent (agen perubahan) yang terintegrasi secara daring. 

Untuk lebih jelasnya simak 4 fungsi Culture Monitoring System bagi budaya organisasi perusahaan berikut ini.

  1. Sistemisasi pelaporan. Adanya sistem pengawasan budaya organisasi akan menghasilkan sebuah sistemisasi pelaporan dan pengawasan penerapan budaya dalam sebuah organisasi. 
  2. Integrasi data. Sistem pengawasan budaya akan membuat integrasi data dari agenda perubahan yang dibuat secara menyeluruh.
  3. Kemudahan evaluasi kinerja. Sistem pengawasan budaya memudahkan  proses evaluasi kinerja secara berkala bagi para agen perubahan.
  4. Kemudahan penilaian pelaksanaan. Sistem pengawasan budaya memudahkan penilaian dan proses evaluasi pada saat pelaksanaan aktivitas selebrasi terkait budaya kerja.

Nah, itulah 4 fungsi dari Culture Monitoring System yang merupakan inovasi dari ACT Consulting bagi budaya organisasi perusahaan. Dengan adanya Culture Monitoring System ini – data hasil analisis program budaya perusahaan yang dimonitor berupa laporan penerapan, penilaian, serta ulasan faktual dan relevan – dapat dilaksanakan secara efisien, efektif, dan mudah sehingga mampu memberikan hasil yang maksimal.

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?