Skip to main content

Supervisory Development Program Bank Tabungan Negara Jakarta Batch 3 di 2019

By March 15, 2019March 18th, 2019News

Kepemimpinan membutuhkan skill yang khusus, bahkan di level yang terdekat dengan karyawan di garis depan. Untuk itu, pemberian pembekalan bagi para pemimpin di level supervisor dapat menentukan kesuksesan Perusahaan ke depannya. Pilihannya tergantung pada skill apa yang diberikan sebagai bekal bagi para pemimpin ini.

Salah satu kemampuan kunci dalam kepemimpinan adalah kemampuan dalam berkomunikasi. Komunikasi yang berjalan dengan terbuka dan jelas, akan membuat pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan dengan lebih mudah dan mulus. Sementara, masalah dalam berkomunikasi, akan berujung pada berbagai masalah lainnya.

Karena itu, dalam Supervisory Development Program Bank BTN Batch 3 Jakarta yang diselenggarakan pada tanggal 15-16 Maret 2019, Training dipandu langsung oleh Direktur ESQ School of Communication, oleh Coach Yusran Effendy, atau yang biasa dipanggil sebagai Coach Rendy.

Coach yang pernah menggawangi beberapa acara televisi sebagai wakil ESQ di beberapa stasiun televisi ini juga terkenal sebagai pembawa acara radio di kampus almamaternya dulu, Universitas Indonesia. Tim lain yang juga turun adalah Asisten Trainer Syaiful dan tim lain yang turut mendukung acara ini.

Untuk mendapatkan bantuan mengenai cara membentuk karakter para pegawai dan pimpinan hingga dapat mengakselerasi perubahan yang kompetitif di organisasi Anda, ACT Consulting memiliki langkah-langkah dan metodologi yang diperlukan. Hubungi kami via email di info@actconsulting.co atau telepon ke 0821-2487-0050 (Donna).

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?