Skip to main content

Mengatasi Hambatan dalam Budaya Organisasi Perusahaan

By October 13, 2021Article

Perusahaan besar dan sukses biasanya memiliki budaya organisasi yang baik, namun pada pelaksanaannya tidak jarang menemui rintangan. Dua hambatan dalam organisasi perusahaan yang akan diulas berikut ini merupakan yang paling krusial dan dihadapi oleh banyak perusahaan. 

  • Pola komunikasi yang kurang baik

Komunikasi adalah faktor yang sangat menunjang keberhasilan penerapan budaya organisasi perusahaan, oleh karena itu pembenahan perlu segera dilakukan jika ditemukan adanya komunikasi yang tidak lancar. Kita ambil contoh misalnya komunikasi yang kurang harmonis antara pegawai baru dan pegawai senior di sebuah perusahaan yang akan membuat proses internalisasi nilai-nilai menjadi terhambat dan berpotensi menimbulkan konflik atau salah persepsi. 

Peran aktif Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) amat dibutuhkan untuk membenahi pola komunikasi yang bermasalah. Salah satu cara yang dapat dilakukan ialah mengadakan pelatihan komunikasi bagi karyawan. Komunikasi yang harmonis antara seluruh karyawan mendorong terwujudnya kolaborasi yang ideal untuk  tercapainya tujuan-tujuan perusahaan.

  • Adanya kesenjangan generasi

Kesenjangan generasi menjadi hambatan yang cukup sulit dan tantangan tersendiri bagi banyak perusahaan sekarang ini, mengiringi lonjakan jumlah tenaga kerja dari generasi milenial. Kemajuan teknologi berdampak signifikan pada pola pikir dan cara kerja generasi milenial, termasuk mencerna budaya organisasi perusahaan. Lagi-lagi di sini keterlibatan Divisi SDM diperlukan sekali, untuk dapat menjembatani antara lingkungan perusahaan dengan generasi milenial agar permasalahan yang timbul dapat teratasi.

  • Peran Divisi SDM dalam mengatasi hambatan 

Telah disinggung di atas bahwa Divisi SDM memegang peranan penting dalam mengatasi masalah komunikasi dan kesenjangan generasi. Sayangnya di beberapa kasus, Divisi SDM cenderung lebih pasif dan bahkan memiliki masalah komunikasi juga. Untuk menghindari terjadinya hal seperti itu di perusahaan Anda maka “Pelatihan dan Sertifikasi Manajemen Sumber Daya Manusia” dari ACT Consulting sangat direkomendasikan untuk meningkatkan kecakapan Divisi SDM.

Perusahaan hendaknya tidak abai mengenai peningkatan kompetensi Divisi SDM karena bukan hal yang mudah untuk merancang strategi atau suatu sistem yang dapat menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang timbul dari keberagaman tenaga kerja.

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?