Skip to main content

Keunikan Gen Z yang Mulai Memasuki Dunia Kerja

By March 14, 2019April 30th, 2019Article

Iorgulescu (2016) dalam Cross Cultural Management Journal menyampaikan bahwa Generasi terbaru yang memasuki dunia kerja saat ini disebut sebagai Generation Z atau Gen Z. mereka lahir antara tahun 1995 -2012. Sejumlah karakteristik yang dimiliki oleh generasi ini adalah fokus mereka pada dunia karir. Kebanyakan dari mereka memiliki sikap suka bekerja keras.

Generasi ini juga adalah generasi global yang lahir di era dimana internet telah digunakan secara  umum oleh masyarakat.  Hal ini menjadikan mereka sebagai digital natives atau penduduk asli di dunia digital. Karena sejak lahir atau berumur beberapa tahun, mereka telah berinteraksi secara langsung dengan berbagai perangkat elektronik yang disebut gawai atau gadget.

Karena menyadari posissi mereka sebagai digital natives, gen Z memilih jalan yang bijak dengan bersikap hati-hati dan menghargai koneksi dan privasi orang lain dengan lebih baik. Mereka menyadari dampak dari keburukan yang dapat tersebar di sosial media.

Gen Z juga memiliki karakteristik yang beragam. Mereka ingin dihargai karena keunikan dan perbedaan yang mereka miliki. Tidak suka disamaratakan atau diserupakan dengan orang lain. Apalagi bila dibanding-bandingkan. Hal ini dapat membuat mereka demotivasi atau menurun semangatnya.

Implikasi dari berbagai realita yang ditemui pada gen z membuat desain pekerjaan dan desain tempat kerja yang diperuntukkan bagi mereka, harus dipikirkan secara khusus.

Pada tahun 2030, 20% dari tenaga kerja yang memegang tanggung jawab di berbagai bidang pekerjaan terdiri dari Generasi  Z ini. Mereka memiliki values atau nilai-nilai yang berbeda dengan generasi sebelumnya. Untuk itu, mereka menginginkan fleksibilitas dalam pekerjaan yang mereka lakukan. mereka juga ingin agar perusahaan memberikan peluang untuk mereka berkonsentrasi pada kehidupan pribadi secara seimbang dengan pekerjaan.

Di dalam tempat kerja dan desain pekerjaan juga perlu diberikan sejumlah pilihan yang dapat mereka ambil. Perusahaan juga harus lebih luwes dalam menghadapi Gen Z dengan memberikan penyesuaian yang diinginkan oleh generasi ini. bila hal ini dipenuhi, gen z ini akan merasa lebih nyaman dalam bekerja di perusahaan Anda.

Selain itu yang juga harus dipertimbangkan untuk para gen Z ini adalah berbagai pilihan yang dapat diberikan dalam hal akses terhadap informasi dan transportasi. Gen z yang juga generasi global ini, menyukai bila diberikan peluang dalam berbagai proyek yang dapat memperkaya pengalaman mereka.

Komunikasi yang dilakukan pada gen z tidak bisa bersifat satu arah. Melainkan harus bersifat interaktif, dan turut menjadikan mereka sebagai subyek, bukan hanya sebagai obyek. Kelebihan yang mereka miliki dalam mengekspresikan pikiran, perasaan dan keinginan, harus dihargai dengan baik.

Selain itu masih banyak sekali cara yang dapat dilakukan untuk membuat gen z betah bekerja bersama Anda. Di masa depan, mereka akan menjadi penerus dari berbagai usaha yang hari ini tengah Anda kembangkan. Untuk mendapatkan bantuan mengenai cara membentuk karakter para pegawai dan pimpinan hingga dapat mengakselerasi perubahan yang kompetitif di organisasi Anda, ACT Consulting memiliki langkah-langkah dan metodologi yang diperlukan. Hubungi kami via email di info@actconsulting.co atau telepon ke 0821-2487-0050 (Donna).

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?