Skip to main content

Antara Budaya Mudik dan Budaya Organisasi

By June 11, 2018October 31st, 2018Article

Antara Budaya Mudik dan Budaya Organisasi

Budaya Mudik dan Budaya Organisasi – Lebaran sebentar lagi. Sebagian besar masyarakat Indonesia, khususnya mereka yang muslim sedang sibuk dengan yang namanya mudik. Kembali ke kampung halaman untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga dan sanak family.

Ya, mudik sudah menjadi budaya tahunan di Indonesia. Secanggih apa pun teknologi terkini, tidak juga bisa melunturkan euforia masyarakat untuk mudik. Kenapa? Karena budaya ini sudah berada di hati dan jiwa masyarakat Indonesia.

Jadi, terasa ada yang kurang jika tidak mudik. Belum lagi budaya-budaya yang melekat dalam mudik, seperti membawa oleh-oleh, THR, dan sebagainya. Semua akan difokuskan untuk membuat mudik terasa berarti, penuh kenangan, dan bermakna.

Ya, budaya merupakan faktor penting mampu menjadi pendorong besar di dalam sebuah kelompok sosial. Baik itu kelompok masyarakat hingga lingkup kecil seperti organisasi/perusahaan.

Besarnya dampak positif dan manfaat dari budaya yang kuat ini sudah dibuktikan beberapa perusahaan dunia seperti Google, Morgan Stanley, GE, dan masih banyak lagi. Perusahaan-perusahaan itu bahkan memiliki laman khusus yang didedikasikan untuk menunjukkan ‘budaya’ mereka.

Sebuah indikasi bahwa budaya yang sehat dan kuat memiliki peran penting dalam kesuksesan mereka. Budaya yang sudah berada di hati dan jiwa tiap anggota organisasi itu menjadi motor penggerak mencapai visi, misi, dan target-target yang diinginkan.

Seluruh anggota dalam organisasi bahu-membahu melakukan yang terbaik untuk organiasi atau perusahaan karena ada rasa memiliki dan identitas diri di dalamnya. Jika, budaya sehat sudah kuat, maka berbagai tantangan pun jauh lebih menyenangkan dan mudah diatasi. Termasuk tantangan zaman, iklim bisnis, dan teknologi terbaru saat ini.

Pertanyaannya, tidakkah Anda ingin membangun budaya organisasi yang kuat dan sehat untuk perusahaan Anda?

Jika Anda tertarik, ACT Consulting memberikan hadiah spesial untuk Anda. Yakni berupa ebook GRATIS yang membahas tentang “Cara Mengecek Budaya Organisasi Sehat atau Tidak” dan FREE TEST OCHI (Organization Culture Health Index).

Info selengkapnya silakan hubungi tim ACT.

ACT Consulting – Partner in Culture Transformation
Contact Us : 0856 9489 7725

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?