Skip to main content

Kreativitas Pemasaran Langsung untuk Pengembangan Bisnis ala Michael S Dell, Founder Dell Corporation

By March 25, 2019April 30th, 2019Article

Michael Saul Dell (lahir 23 Februari 1965) adalah pengusaha, investor, dermawan, dan penulis Amerika. Dia adalah pendiri dan CEO Dell Technologies, salah satu perusahaan infrastruktur teknologi terbesar di dunia. Dia diperingkatkan sebagai orang terkaya ke-39 di dunia oleh Forbes, dengan kekayaan bersih $ 28,6 miliar pada September 2018.

Michael Dell membesarkan Dell sejak umur 19 tahun, dengan bermula dari Asrama kampusnya. Sebagai mahasiswa baru pra-kedokteran di University of Texas, Dell memulai bisnis informal yang menyatukan dan menjual perangkat komputer, lalu melakukan upgrade untuk komputer pribadi.

Yang membuat Michael pertama kali tertarik untuk melakukan bisnis komputer adalah setelah ia membongkar PC pertamanya di sekolah, saat waktunya les matematika. Disitu ia menemukan bahwa perusahaan IT saat itu menjual komputer seharga $ 3000 untuk barang yang hanya menghabiskan biaya $ 500 untuk pembuatannya.

Ia lalu melakukan sejumlah eksperimen dan membongkar part-part komputer lain dan menyusunnya kembali dengan melakukan upgrading. Lalu ia memulai perusahaannya sendiri, dengan menjual komputer yang ia buat tersebut. Karena komputer buatannya berharga murah dan memiliki mutu yang bagus, Dell terus mendapatkan keuntungan walaupun perusahaannya baru berumur 90 hari. Disitulah rasa percaya baru diberikan oleh orangtuanya. Lalu ia mendapatkan izin orangtuanya untuk melakukan bisnis di bidang komputer, dan meninggalkan kuliahnya di bidang kedokteran.

Pada bulan Mei, Dell merubah nama perusahaannya menjadi “Dell Computer Corporation” dan memindahkannya ke pusat bisnis di Austin Utara. Perusahaan itu mempekerjakan beberapa pengambil pesanan, beberapa orang lagi untuk memenuhinya, dan, seperti yang diingat Dell, staf manufaktur yang terdiri dari “tiga orang dengan obeng, duduk di meja enam kaki”. Biaya kapitalisasi usaha adalah $ 1.000.

Dell menciptakan sistem pemasaran langsung (direct business order). Dengan begitu ia memotong biaya distribusi dengan cukup besar. Pada tahun 1992, pada usia 27, ia menjadi CEO termuda dari sebuah perusahaan yang masuk dalam daftar 500 perusahaan teratas di majalah Fortune. Pada tahun 1996, Dell mulai menjual komputer melalui Web, pada tahun yang sama perusahaannya meluncurkan server pertamanya.

Dell pernah mempercayakan orang untuk menjalankan perusahaannya. Namun ia diminta untuk kembali memimpin sebagai CEO karena perusahaannya membutuhkan strategi yang ia kuasai dengan sangat baik.

Menurut Dell, tantangan terbesar yang dialaminya adalah bagaimana cara orang menggunakan teknologinya dengan tujuan untuk melakukan bisnis dengan lebih efisien. Kredo ini membuat Dell terus menerus mengembangkan teknologi terbaru dari perusahaannya.

Ia mengatakan bahwa untuk di bidang IT, semua perusahaan harus melakukan pertumbuhan terus menerus, dengan memahami apa yang diperlukan konsumen dan bagaimana membuat bisnis mereka berkembang dengan bantuan teknologi IT yang diciptakannya.

Ada banyak hal yang sedang dikembangkan Dell saat ini seperti bisnis gaming, tablet, dan teknologi wearable, machine learning, deep learning dan lain-lain yang kesemuanya akan saling terhubung (connecting) di masa depan. Ia mengatakan hal ini adalah keuntungan untuk bisnis masa kini. Dengan tujuan memanfaatkan banyak data yang dimiliki oleh masing-masing komputer.

Ia mengatakan bahwa ia menggunakan big data yang dimilikinya utnuk mengembangkan ilmu di dunia data yang dapat berguna untuk pendidikan, dunia manufaktur, bisnis dan enterprise. Bisnis IT adalah bisnis 3 trilyun dollar, katanya. Ia fokus pada 2,74 trilyun dollar peluang binsis di dunia komputer saat ini. yang menarik baginya kini adalah bisnis pelayanan IT, dengan membantu konsumen untuk dapat menggunakan berbagai tools yang telah diciptakan di Dell Computer Corporation.

Beragam ekspansi bisnis yang dilakukan Michael S Dell harus bisa dipelajari oleh banyak orang di negara kita. Namun Anda bisa saja memiliki kesulitan atau masalah di beberapa sisi seperti budaya dan penerapan disiplin pencapaian target. Bila itu masalahnya, bagi para Leaders di Organisasi Anda, dapat mengikuti program Transformational Leadership dari ACT Consulting dengan klik di link ini.

Untuk melakukan perkembangan mendasar di organisasi dan korporasi Anda seperti yang dilakukan Michael S Dell di Dell Corporation, Anda dapat mempelajari cara membangun budaya perusahaan dengan klik disini.
Anda juga dapat mempelajari cara menciptakan strategi yang tepat untuk perusahaan dengan klik disini.

Untuk mendapatkan bantuan mengenai cara membentuk karakter  para pegawai dan pimpinan hingga dapat mengakselerasi perubahan yang kompetitif di organisasi Anda, ACT Consulting memiliki
langkah-langkah dan metodologi yang diperlukan. Hubungi kami via email di info@actconsulting.co atau telepon ke 0821-2487-0050 (Donna).

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?