Skip to main content

Tips Untuk Meningkatkan Produktivitas Bekerja di Bulan Ramadhan (6)

By May 13, 2019May 28th, 2019Article

Selamat Pagi Sahabat, bagaimana keadaan Anda hari ini? Kami harap kita semua selalu dalam lindungan dan RidhaNya. Di hari Ramadhan ke delapan ini, kami harap telah terjadi sejumlah peningkatan yang signifikan dalam usaha Anda untuk mencapai target Ramadhan. Apakah perbaikan dan peningkatan itu terjadi dalam hal ibadah, maupun dalam hal professional untuk keberhasilan berkelanjutan dalam kehidupan kita semua.

Mungkin Anda masih berasa belum optimal, tapi cobalah hargai perubahan kecil sekalipun, dengan rasa syukur. Karena dengan rasa syukur, Anda dan kita semua akan lebih mudah untuk meningkatkan perbaikan dan perubahan diri untuk mencapai arahan yang lebih baik lagi ke depannya. Salam Transformasi Performa dari ACT Consulting. Mari kita ikuti Tips Produktivitas Ramadhan untuk hari ini.

#Tips 6: Meningkatkan  Sifat-sifat Profesional

Salah satu hal yang menunjukkan sikap professional kita adalah dalam memenuhi perjanjian dan kesepakatan. Dalam ibadah puasa, kita bisa melihat bahwa ini dilakukan dalam memenuhi janji kita dengan Allah SWT, walaupun tanpa hitam di atas putih. Bahkan dalam hal yang tidak terlihat, yaitu dalam hal makan dan minum.

Tidak ada orang yang tahu apakah kita melakukan puasa atau tidak. Komitmen kita hanya pada Allah SWT, yang mampu untuk mengetahui hal yang sebenarnya yang kita lakukan, dimana pun dan kapan pun. Dalam beribadah di bulan Ramadhan, sifat professional kita sangat diasah dengan disiplin yang ketat. Dalam hal ini, kita menunjukkan sifat amanah terhadap tugas-tugas yang diberikan di dalam pekerjaan, dengan cara menunjukkan profesionalisme menjaga amanah dari Allah untuk menunaikan ibadah puasa, walau tak ada orang  yang mengetahuinya.

Disiplin lain yang kita lihat ada dalam bulan ramadhan yang berkaitan dengan sifat professional adalah kejujuran. Dalam hal ini, tidak ada sekat yang membatasi antara kita dengan Tuhan. Kita tidak bisa berbohong pada Tuhan tentang puasa kita. Tentang apakah kita minum atau makan dengan diam-diam atau tidak. Apakah kita telah melakukan hal yang dilarang saat berpuasa atau tidak. Apakah kita melanggar ketentuan Allah SWT atau tidak.

Sikap professional yang terlatih dari diri kita saat melaksanakan ibadah puasa adalah; amanah, kejujuran dan manajemen diri. Manajemen diri ini terbentuk saat kita bisa melakukan hal-hal yang diluar kebiasaan fisik kita. Seperti kebiasaan untuk bangun dini hari. Kebiasaan untuk menahan lapar, haus dan hawa nafsu, dan lain sebagainya. Hal ini membantu kita untuk melakukan sikap yang professional di berbagai area kehidupan yang berbeda seperti dalam berkarir.

Hal yang memudahkan kita untuk melatih sikap professional ini, diantaranya adalah dengan menyadari adanya dukungan sosial dalam melakukan ibadah puasa. Dalam ilmu psikologi sosial hal ini disebut sebagai social facilitation. Kinerja dan performa kita menjadi meningkat karena melakukan suatu hal bersama-sama dengan banyak orang-orang lain.

Namun, walaupun tidak ada social facilitation saat berpuasa, kita bisa tetap kuat menjalankan Ibadah puasa, karena memiliki keyakinan Tauhid yang kuat pada Allah SWT. Bahwa setiap hal yang kita lakukan, pasti akan diberikan balasan baik dan buruk sesuai kadar perbuatan dan sesuai dengan kehendak Allah SWT yang memiliki sifat Masa Adil.

Melakukan berbagai perbaikan diri di masa Ramadhan ini, akan mendorong kita untuk melakukan perbuatan baik di bulan-bulan lainnya pula. Mari kita mendorong diri kita untuk terus melakukan perbaikan diri. Salam Transformasi Kinerja dari ACT Consulting. Tetaplah mengikuti Tips selanjutnya dari kami.

Untuk mendapatkan bantuan mengenai cara membentuk karakter para pegawai dan pimpinan hingga dapat mengakselerasi perubahan yang kompetitif di organisasi Anda, ACT Consulting memiliki langkah-langkah dan metodologi yang diperlukan. Hubungi kami via email di info@actconsulting.co atau telepon ke 0821-2487-0050 (Donna).

Leave a Reply

Open chat
1
Hubungi Kami
Scan the code
ACT Consulting International
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?